Pemuda dari 11 Kecamatan Bentuk Sukarelawan Depok Bersatu

Senin, 19 Agustus 2024 – 14:00 WIB
Pemuda dari 11 Kecamatan Bentuk Sukarelawan Depok Bersatu - JPNN.com Jabar
Pengukuhan Relawan Depok Bersatu (RDB). Foto : Source for JPNN

jabar.jpnn.com, DEPOK - Persatuan pemuda dari 11 kecamatan di Kota Depok mendeklarasikan diri sebagai organisasi Kepemudaan Sukarelawan Depok Bersatu (RDB).

Ketua Umum RDB, Irwansyah mengatakan organisasi ini dibentuk untuk menggerakkan para pemuda Depok untuk terlibat aktif dalam berbagai pergerakan sosial.

“Tentu organisasi ini dibentuk untuk memberikan dampak positif dan nyata bagi masyarakat,” ucapnya.

Dia menjelaskan, organisasi ini fokus pada pengembangan Sumber Daya Manusia (SDM) , membantu para pemuda untuk mengasah keterampilan dan pengetahuan mereka, sehingga mereka bisa menjadi agen perubahan yang tangguh dan inovatif.

Dia menegaskan, deklarasi ini bukan hanya sebuah pernyataan, tetapi sebuah komitmen bersama untuk terus melangkah maju, membangun Depok yang lebih baik, lebih maju, dan lebih sejahtera.

“Organisasi ini nantinya menjadi salah satu ruang bagi para pemuda di 11 kecamatan untuk berperan aktif diberbagai bidang, ekonomi, sosial, politik dan budaya melalui berbagai program unggulan yang digagas RDB,” tuturnya.

Dengan semangat kemerdekaan yang mengalir dalam diri setiap anggota, RDB siap menjadi ujung tombak perubahan positif di Kota Depok, membawa kota ini menuju masa depan yang gemilang.

“Kita sangat menyadarai, bahwa partisipasi aktif para pemuda sangatlah dibutuhkan untuk membangun Kota Depok, RDB tidak hanya sekadar organisasi, tetapi juga sebuah wadah bagi pemuda Depok untuk bersinergi, berbagi ide, dan bersama-sama berkontribusi dalam mewujudkan Depok yang lebih maju dan sejahtera,” jelasnya.

Para pemuda dari 11 kecamatan bergabung dan mendeklarasikan diri sebagai organisasi Sukarelawan Depok Bersatu (RDB)
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News