Ridwan Kamil Jadi Calon Gubernur Idola Pilihan Masyarakat Bogor Versi Visi Nusantara Maju

Jumat, 03 Mei 2024 – 19:30 WIB
Ridwan Kamil Jadi Calon Gubernur Idola Pilihan Masyarakat Bogor Versi Visi Nusantara Maju - JPNN.com Jabar
Mantan Gubernur Jabar Ridwan Kamil. (Foto: Rizal FS/Biro Adpim Jabar)

jabar.jpnn.com, KOTA BOGOR - Ridwan Kamil berada di posisi tertinggi elektabilitas gubernur Jawa Barat pilihan masyarakat Kota Bogor berdasarkan survei yang dilakukan Lembaga Studi Visi Nusantara Maju.

Founder Visi Nusantara Maju, Yusfitriadi menuturkan dalam survei tersebut Ridwan Kamil meraih 18,50 persen.

“Disusul dengan Bima Arya 8,00 persen, Dedi Mulyadi 2,75 persen, M Iriawan 2,00 persen,” ucapnya.

Kemudian, Desi Ratnasari 1,75 persen, Ono surono 1,50 persen. Lalu, Uu ruzhanul ulum 1,25 persen, Syaiful Huda 1,13 persen.

“Ahmad Syaikhu 1.00 persen, Dedi Mizwar 0,75 persen. Warga yang memilih calon lainnya sebanyak 1,75 persen, belum ada pilihan 29,00 persen, dan tidak tahu 30,63 persen,” terangnya.

Selain itu, pihaknya juga melakukan survei elektabilitas calon wakil gubernur pilihan masyarakat Kota Bogor 2024.

Hasilnya, Dedi Mulyadi menduduki posisi pertama dengan perolehan 7,00 persen. Disusul dengan M Iriawan 5,63 persen.

Kemudian, nama Ridwan Kamil juga masuk menjadi pilihan masyarakat sebagai calon wakil gubernur, di posisi ketiga dengan perolehan 5,25 persen.

Ridwan Kamil menjadi calon gubernur Jawa Barat pilihan masyarakat Kota Bogor berdasarkan hasil survei dari Visi Nusantara Maju
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News