Airlangga Hartarto Bidik Suara Jabar Demi Kemenangan Prabowo-Gibran dan Partai Golkar
jabar.jpnn.com, KOTA BANDUNG - Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartarto menyebut wilayah Jawa Barat merupakan daerah strategis dan penting bagi pemenangan partainya dan capres-cawapres nomor urut 2 Prabowo-Gibran.
Demikian disampaikan Airlangga seusai menghadiri kampanye Partai Golkar bertajuk ‘Konser Menjemput Kemenangan’ di Eldorado Dome, Kabupaten Bandung Barat (KBB), Jumat (9/2).
“Kami optimis jabar akan mendapatkan tambahan kursi. Pak Prabowo-Gibran kami yakin satu putaran karena kami sudah lihat Jatim kami sudah di atas, Jabar juga di atas 50 persen," ucap Airlangga.
Airlangga mengeklaim, banyak lembaga survei yang tidak berani menyebutkan angka di atas 50 persen untuk pasangan Prabowo-Gibran.
"Banyak survei yang tidak dipublish karena mereka tidak berani mempublish angka yang lebih tadi," ujar Airlangga.
Lebih lanjut, Airlangga menambahkan, target kemenangan Partai Golkar di Jawa Barat bukan hanya angan-angan semata. Pasalnya, Partai Golkar telah memiliki rekam jejak kemenangan di tanah Pasundan.
“Bandung itu basis Partai Golkar dan biasanya menang di 2004 menang, jabar 2009 juga demikian. Makanya ini semangat untuk merebut kembali kemenangan,” kata Airlangga.
Sementara itu, Wakil Ketua Umum Bidang Penggalangan Pemilih dan co-chair Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) Partai Golkar, Ridwan Kamil menegaskan bahwa suara partai Golkar diprediksi naik signifikan.
Partai Golkar membidik suara dari Jawa Barat sebagai basis utama dukungan untuk kemenangan partainya dan Prabowo-Gibran.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News