Mohammad Idris Instruksikan Satlinmas dan Satpol PP Jaga Netralitas di Pemilu 2024

Jumat, 22 Desember 2023 – 10:00 WIB
Mohammad Idris Instruksikan Satlinmas dan Satpol PP Jaga Netralitas di Pemilu 2024 - JPNN.com Jabar
Wali Kota Depok, Mohammad Idris. Foto : Lutviatul Fauziah/JPNN

jabar.jpnn.com, DEPOK - Wali Kota Depok, Mohammad Idris menginstruksikan kepada Satuan Perlindungan Masyarakat (Satlinmas) dan Satgas Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Depok untuk dapat menjaga netralitas pada Pemilu 2024.

Orang nomor satu di Kota Depok ini juga menyebut agar anggota Satlinmas dan Satpol PP juga dapat menjaga kondusifitas di wilayah masing-masing.

“Satlinmas dan Satgas Satpol PP ini bagian dari pegawai kami di pemerintahan, kami ingin agar mereka bertindak dan berlaku netral,” ucapnya.

Idris mengatakan dalam konteks Pemilu harus dikemas dengan adanya Pos Pantau dari Satlinmas dan Satpol PP di wilayah.

Nantinya, para Satlinmas dan Satpol PP ini dapat bekerja sesuai dengan fungsi dan tugasnya dalam menjaga keamanan dan ketentraman di seluruh wilayah di Kota Depok

“Untuk semua keamanan dan ketentraman, serta bagaimana mewujudkan kenyamanan dan ketertiban di Pemilu 2024 mendatang,” pungkasnya. (mcr19/jpnn)

Wali Kota Depok, Mohammad Idris instruksikan agar Satlinmas dan Satpol PP dapat menjaga netralitas pada Pemilu 2024

Redaktur : Yogi Faisal
Reporter : Lutviatul Fauziah

Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News