Diperiksa Selama 2 Jam, Ravindra Airlangga Dihujani Belasan Pertanyaan Oleh Bawaslu Bogor

Rabu, 20 Desember 2023 – 07:00 WIB
Diperiksa Selama 2 Jam, Ravindra Airlangga Dihujani Belasan Pertanyaan Oleh Bawaslu Bogor - JPNN.com Jabar
Traktor dari Kementan yang bersumber dari APBN untuk para petani di Kabupaten Bogor, ditempeli stiker caleg Partai Golkar, Ravindra Airlangga. Foto: Source for JPNN.

"Siapa penanggung jawabnya? Apakah ada orang dari kementerian atau dinas yang terlibat di acara itu? Pokoknya seputar kegiatan pembagian bantuan traktor kami tanyakan semuanya," ujarnya.

Dalam pemeriksaan Ravindra Airlangga, Ridwan menerjunkan tim khusus yang beranggotakan empat anggota Bawaslu Kabupaten Bogor.

"Pertanyaan yang kami layangkan kepada yang bersangkutan lumayan banyak, mungkin masing-masing anggota kami memberikan lebih dari enam pertanyaan kepada Ravindra Airlangga," jelasnya.

"Hal itu kami lakukan untuk mendalami informasi dan keterangan dari para pihak yang sebelumnya sudah kami mintai keterangan. Semoga dalam waktu dekat ini bisa kami umumkan hasilnya. Saat ini pemeriksaan baru bersifat klarifikasi," kata Ridwan.

Meski baru bersifat klarifikasi dan pendalaman, tidak menutup kemungkinan kasus yang semula berstatus dugaan pelanggaran kampanye, dinaikan statusnya apabila hasil pemeriksaan dan bukti-bukti mendukung kuat.

"Saat ini kan kasusnya masih dugaan pelanggaran kampanye, bisa saja statusnya naik kalau memang semua bukti dan keterangannya kuat," tutupnya.

Sekadar informasi, bantuan traktor dari Kementerian Pertanian untuk para petani di Kabupaten Bogor itu diserahakan secara simbolis oleh Ravindra Airlangga di Kantor Distanhorbun pada Kamis (7/12).

Bantuan traktor dari Kementerian Pertanian itu berjumlah 290 alat yang terdiri lima macam. Ratusan bantuan alat pertanian itu diperuntukan untuk 173 kelompok tani yang ada di Kabupaten Bogor guna meningkatkan produksi pertanian. (mar7/jpnn)

Belasan pertanyaan dilayangkan Bawaslu Kabupaten Bogor, dalam pemeriksaan dugaan pelanggaran kampanye yang dilakukan Ravindra Airlangga.

Redaktur & Reporter : Yogi Faisal

Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News