Joget Gemoy Ala Prabowo Warnai Konsolidasi Puluhan Ribu Sukarelawan Kopi Pagi di Sentul Bogor
jabar.jpnn.com, KABUPATEN BOGOR - Calon presiden nomor urut dua Prabowo Subianto menemui puluhan ribu pendukungnya di Sentul City International Convention Center (SICC) Kabupaten Bogor pada Sabtu (16/12).
Puluhan ribu pendukung Prabowo yang tergabung dalam Sukarelawan Kopi Pagi itu datang ke Kabupaten Bogor untuk mendeklarasikan diri siap membantu pemenangan Prabowo-Gibran pada Pilpres 2024 mendatang.
Selain mendeklarasikan dukungan dan konsolidasi, dalam kegiatan tersebut sukarelawaan Kopi Pagi binaan Agus Gumiwang Kartasasmita (AGK) itu sempat memberikan surat aspirasi kepada Prabowo.
"Surat ini kami berikan sebagai tanda dukungan kami, serta harapan kami kepada Prabowo-Gibran agar dapat membawa Indonesia ini ke arah yang lebih baik lagi di masa mendatang jika terpilih memimpin negeri ini," kata Agus, Sabtu (16/12).
Ketua Sukarelawan Kopi Pagi, Hasan Nasbi mengaku siap memenangkan Prabowo-Gibran pada Pilpres 2024 mendatang.
"Sedari kemarin-kemarin sukarelawan kami di lapangan tiada henti-hentinya untuk langsung terjun ke masyarakat demi menjemput kemenangan Prabowo-Gibran," ujarnya.
Dirinya berharap dengan kegiatan ini, dapat memberikan dampak positif khususnya untuk pemenangan Prabowo-Gibran.
Sementara itu, Prabowo Subianto merasa terharau saat membaca surat aspirasi dari Sukarelawan Kopi Pagi. Sebab dalam surat tersebut berisikan mimpi dan harapan masyarakat yang ingin akan kemajuan dan kesejahteraan.
Prabowo Subianto ajak joget puluhan ribu Sukarelawan Kopi Pagi di sela-sela konsolidasinya di Sentul City International Convention CenterĀ (SICC) Kabupaten Bogor
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News