Ngawangkong dengan Sukarelawan, Iwan Bule Salami hingga Ambilkan Piring untuk Warga

jabar.jpnn.com, KUNINGAN - Sebanyak 500 sukarelawan Calon Anggota Legislatif DPR RI dari Partai Gerindra, Mochamad Iriawan (Iwan Bule) terlihat makin percaya diri seusai acara pengukuhan di Ciketak, Kabupaten Kuningan, Jawa Barat, Jumat (24/11/2023) malam.
Acara pengukuhan yang diinisiasi Koordinator Relawan Iwan Bule Kabupaten Kuningan ini langsung dipandu Usman Kusmara selaku Ketua Tim Sukses Mochamad Iriawan untuk Daerah Pemilihan Jawa Barat (Dapil Jabar) X meliputi Kabupaten Kuningan, Ciamis, Banjar dan Pangandaran.
Di acara yang ditutup dengan ramah tamah dan makan malam bersama itu, Iwan Bule menyampaikan salam dari Prabowo Subianto serta berterima kasih atas kehadiran para relawan.
Iwan Bule sempat menceritakan perjalanan hidupnya yang pernah tiga kali mendapat kepercayaan sebagai Kapolda di NTB, Jabar dan Metro Jaya. Setelah itu menjadi Pj Gubernur Jawa Barat serta Tim Ahli Wakil Presiden (Wapres) Ma'ruf Amin.
Dia juga pernah jadi Ketua Umum PSSI periode 2019-2023 dan Wakil Ketua Dewan Pembina DPP Partai Gerindra.
Bukan itu saja, Iwan Bule juga mengungkap tentang usulannya terkait pembangunan jalan Tol Cirebon-Ciamis-Pangandaran untuk membantu perekonomian rakyat yang direalisasikan Presiden Joko Widodo.
Iwan Bule menunjukkan sikap tawaduknya dengan mencium tangan saudaranya yang lebih tua. Foto: Dok tim media Iwan Bule
Sebanyak 500 sukarelawan Caleg DPR RI dari Partai Gerindra, Mochamad Iriawan (Iwan Bule) terlihat makin percaya diri seusai acara pengukuhan di Ciketak.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News