Persib vs PSS, Polda Jabar Lakukan Risk Assesment Stadion Siliwangi

Jumat, 03 Februari 2023 – 11:10 WIB
Persib vs PSS, Polda Jabar Lakukan Risk Assesment Stadion Siliwangi - JPNN.com Jabar
Stadion Siliwangi di Kota Bandung. Foto: Nur Fidhiah Shabrina/JPNN.com

jabar.jpnn.com, BANDUNG - Direktorat Pengamanan Objek Vital (Ditpamobit) Polda Jabar sudah melakukan Risk Assesment atau penilaian risiko di Stadion Siliwangi pada Kamis (2/2).

Rencananya Stadion Siliwangi akan dipakai Persib sebagai kandang dalam pertandingan pekan ke-21 menghadapi PSS Sleman, Minggu (5/2).

Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol Ibrahim Tompo mengatakan, penilaian risiko dilakukan bersama panitia pelaksana (panpel) pertandingan, pengelola Stadion Siliwangi dan perwakilan PSSI Provinsi Jawa Barat.

Berdasarkan Peraturan Polisi (Perpol) Nomor 10 Tahun 2022, risk assessment meliputi enam kriteria.

“Infrastuktur, risiko pertandingan, kesehatan, keselamatan, keamanan, dan venue,” kata Ibrahim, Jumat (3/2).

Menurut Perwira menengah Polri itu, hasil risk assessment akan ditindaklanjuti oleh auditor profesional dari Baharkam Polri.

“Hasilnya belum bisa diinfokan,” tuturnya.

Sementara itu, Direktur Utama PT Persib Bandung Bermartabat (PBB) Teddy Tjahjono memberikan apresiasi kepada Polda Jabar dan Polrestabes Bandung yang senantiasa memberikan dukungan perizinan dan keamanan kepada Persib untuk bisa bermain di Kota Bandung.

Polda Jabar melalui Ditpamobit melakukan risk assesment atau penilaian risiko Stadion Siliwangi yang diajukan sebagai venue pertandingan Persib vs PSS.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News