Keren, Pakansari Masuk Dalam Kategori Stadion Terbersih Se-Indonesia

Jumat, 04 Maret 2022 – 14:40 WIB
Keren, Pakansari Masuk Dalam Kategori Stadion Terbersih Se-Indonesia - JPNN.com Jabar
Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Kabupaten Bogor Asnan A.P saat melakukan inspeksi mendadak (Sidak) ke Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor. Foto: Source for JPNN.com

jabar.jpnn.com, KABUPATEN BOGOR - Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor masuk dalam kategori stadion terbersih di Indonesia.

Hal tersebut berdasarkan pengakuan dari sejumlah pengelola stadion di Indonesia, yang pernah berkunjung ke Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor.

“Kami sudah beberapa kali menerima kunjungan dari beberapa pengelola Stadion di Indonesia. Semuanya merasa kagum akan kebersihan Stadion Pakansari,” kata Kepala UPT Sarpas Dispora Kabupaten Bogor, Herdi Sukriadi, Jumat (4/3).

Herdi mengaku bangga dengan sejumlah pujian tersebut. Hal ini juga yang kerap kali menjadi alasan dipilihnya Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor sebagai salah satu lokasi perhelatan sejumlah kejuaraan bergengsi.

"Mungkin ini yang menjadi salah satu alasan kenapa PSSI sering memilih Stadion Pakansari untuk menggelar berbagai event sepak bola, baik di level nasional maupun internasional," ujarnya.

Herdi bercerita usia Stadion Pakansari baru menginjak 7 tahun.

Namun, stadion yang memiliki kapasitas 30 ribu penonton itu sudah pernah menggelar sejumlah kejuaraan bergengsi, seperti AFF,  Final Asian Games, PON serta berbagai kegiatan Liga 3, Liga 2 dan Liga 1.

Sementara, Kadispora Kabupaten Bogor, Asnan AP mengaku bangga atas pencapaian tersebut.

Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, masuk dalam kategori stadion terbersih di Indonesia.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News