Kasus Penipuan Bisnis SPBU, Irfan Suryanagara Dituntut 12 Tahun Penjara!
Rabu, 25 Januari 2023 – 21:15 WIB

Eks Ketua DPRD Jawa Barat Irfan Suryanagara saat mendengarkan tuntutan Jaksa Penuntut Umum (JPU) dalam kasus dugaan penipuan bisnis SPBU di Pengadilan Negeri (PN) Bale Bandung, Kabupaten Bandung, Rabu (25/1). Foto: Nur Fidhiah Shabrina/JPNN.com
Selian Irfan, jaksa juga menuntut terdakwa lainnya yakni Endang Kusumawaty yang merupakan istri dari Irfan.
Endang dituntut yang sama, yakni 12 tahun penjara dan denda Rp 2 miliar.
Menurut jaksa, terdakwa telah melakukan penipuan kepada saksi korban bernama Stelly Gandawidjaja selama 6 tahun, terhitung sejak tahun 2013 hingga 2019.
Terdakwa juga tidak menunjukkan sikap menyesal atas perbuatannya itu.
“Dengan sengaja mengumbar kata-kata bohong selama 6 tahun dari tahun 2013 sampai 2019 terhadap saksi korban,” tutur Jaksa. (mcr27/jpnn)
Eks Ketua DPRD Jabar Irfan Suryanagara dituntut pidana 12 tahun penjara oleh JPU. Jaksa menilai terdakwa terbukti melakukan penipuan bisnis SPBU.
Redaktur : Ridwan Abdul Malik
Reporter : Nur Fidhiah Sabrina
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News