Lihat, Detik-Detik Bahar Smith Marah di Persidangan, Suasana Jadi Menegangkan

Selasa, 10 Mei 2022 – 20:30 WIB
Lihat, Detik-Detik Bahar Smith Marah di Persidangan, Suasana Jadi Menegangkan - JPNN.com Jabar
Terdakwa kasus dugaan kasus penyebaran berita bohong Bahar Smith. (ANTARA/Raisan Al Farisi)

jabar.jpnn.com, BANDUNG - Penceramah kontroversial Bahar Smith menyampaikan kekesalannya pada Tatan Rustandi, pengunggah video ceramah Maulid Nabi Muhammad SAW yang kini menjerat ke duanya.

Hal itu terungkap dalam sidang beragendakan mendengarkan keterangan saksi di Pengadilan Negeri (PN) Bandung, Jalan LLRE Martadinata, Selasa (10/5).

Dalam sidang, Bahar diberi kesempatan oleh hakim untuk bertanya kepada saksi pelapor Tubagus Nurul Alam mengenai alasannya melaporkan dirinya.

Sebelumnya, sempat terjadi argumen antara Bahar dan Tubagus seputar ilmu keagamaan yang didalami pelapor.

“Saya enggak suka orang-orang yang taruh ceramah saya di Youtube. Karena saya tidak cari nafkah dengan berdakwah, saya menghidupkan dakwah,” kata Bahar sembari menunjuk Tatan yang duduk tak jauh dari kursi saksi.

Bahar kemudian melanjutkan pertanyaannya kepada Tubagus.

"Kenapa bisa melaporkan saya?," tanya Bahar.

Tubagus menjawab, Ia melaporkan karena tidak suka dengan isi ceramah yang disampaikan Bahar dalam video tersebut.

Stiuasi Persidangan Bahar Smith memanas seketika. Bahar Smith mengungkapkan kekesalannya pada Tatang sambil menunjukan telunjuknya.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News