Pelaku Penganiayaan Lansia di Bandung Mengaku Kesal Karena Ditegur

Selasa, 25 Maret 2025 – 20:30 WIB
Pelaku Penganiayaan Lansia di Bandung Mengaku Kesal Karena Ditegur - JPNN.com Jabar
Ilustrasi penganiayaan. Ilustrator: Ardissa Barack/JPNN.com

jabar.jpnn.com, KOTA BANDUNG - Seorang wanita lanjut usia (lansia) diduga menjadi korban penganiayaan oleh seorang pria di kawasan Cicendo, Kota Bandung pada Selasa (25/3/2025). 

Akibatnya,, korban mendapatkan luka cukup parah di bagian wajah. 

Kapolsek Cicendo Kompol Dadang Gunawan mengatakan, pihaknya telah mengamankan terduga pelaku di Mapolsek.

Polisi pun melakukan pemeriksa ihwal mengetahui kejadian sebenarnya. 

"Pelaku sudah diketahui dan sudah diamankan sekarang di Polsek," kata Dadang dikonfirmasi. 

Sementara itu, Bhabinkamtibmas Polsek Cicendo Aiptu Mohammad Ali mengatakan, informasi dugaan penganiayaan ia terima dari ketua RW setempat. Kemudian dia bergegas ke tempat kejadian perkara (TKP). 

Setelah diamankan, polisi melakukan pemeriksaan sementara. Hasilnya, diduga pelaku dalam pengaruh alkohol saat melakukan aksinya.

"Katanya korban sering buang sampah di mana saja. Alasan dari diduga pelaku seperti itu," ucap Ali. 

Seorang wanita lansia diduga menjadi korban penganiayaan oleh seorang pria di kawasan Cicendo, Kota Bandung. Polisi ungkap motifnya.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News