Kepergok Curi Susu, Pencuri di Depok Todongkan Senpi ke Pegawai Minimarket
![Kepergok Curi Susu, Pencuri di Depok Todongkan Senpi ke Pegawai Minimarket - JPNN.com Jabar](https://cloud.jpnn.com/photo/arsip/watermark/2021/02/03/ilustrasi_pencurian.jpeg)
jabar.jpnn.com, DEPOK - Seorang pria kedapatan mencuri susu di sebuah minimarket, di kawasan Pertanian, Citayam, Kota Depok.
Namun, saat hendak diamankan pelaku menodongkan benda yang mirip senjata api ke penjaga toko.
Kanit Reskrim Polsek Bojonggede, AKP Ade Ahmad Sudrajat mengatakan dalam melancarkan aksinya, pelaku masuk layaknya orang yang akan belanja normal.
Setelah mengambil kotak susu, pelaku langsung keluar tanpa membayar.
“Pada saat sudah keluar dari toko dihampiri sama penjaga toko. Nah, di situ lah dia mengeluarkan benda diduga senjata sambil lari naik motor bersama temannya,” ucapnya.
Dirinya menuturkan benda mirip senpi itu dikeluarkan saat pelaku akan melarikan diri.
“Jadi, bukan perampokan,” terangnya.
Pihaknya juga telah melakukan penyelidikan ke lokasi kejadian.
Seorang pria mencuri susu di sebuah minimarket, Citayam, Depok. Saat hendak diamankan pelaku menodongkan benda yang diduga senpi ke arah penjaga toko.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News