RS Edelweiss Luncurkan Kampanye Lebih Tenang Demi Pelayanan Kesehatan Prima

Minggu, 19 Maret 2023 – 10:10 WIB
RS Edelweiss Luncurkan Kampanye Lebih Tenang Demi Pelayanan Kesehatan Prima - JPNN.com Jabar
Plh Direktur Marketing Edelweiss Health Care Group Isam Samsul Muharam saat menghadiri kegiatan di Masjid Salman ITB, Kota Bandung. Foto: Source for JPNN.

jabar.jpnn.com, BANDUNG - Rumah sakit Edelweiss Kota Bandung terus melakukan inovasi dalam hal pelayanan bagi pasien maupun pengunjung. Salah satunya, dengan kampanye #lebihtenang.

Kampanye ini bertujuan untuk memberikan ketenangan bagi pasien maupun pengunjung rumah sakit Edelweiss. Pasalnya, rumah sakit kerap kali identik dengan kecemasan dan rasa waswas.

"Lebih tenang ini maksudnya bukan hanya pasien bahkan pengunjung pun misalnya ada yang menjenguk pasien itu tenang dan nyaman di rumah sakit kami," ucap Plh Direktur Marketing Edelweiss Health Care Group Isam Samsul Muharam dalam keterangan tertulisnya kepada JPNN.com, dikutip Minggu (19/3).

Kata Isam, ketenangan sangat diperlukan untuk mendukung proses penyembuhan seseorang yang sedang sakit.

"Kami mencoba berikan ketenangan kepada pasien, bahkan termasuk pengunjung. Ketenangan akan memicu pasien jadi cepet sembuh," tuturnya.

Isam menuturkan, untuk mendukung kampanye #lebihtenang, pihaknya telah menyiapkan dan menawarkan konsep rumah sakit modern dengan fasilitas dan layanan seperti hotel.

"Ya mulai dari kamar di kami itu seperti di hotel, bahkan yang kelas 3 dan 1 pun kami sudah coba membuat untuk ke arah kenyamanan dengan mengusung konsep modern," tuturnya.

Lebih lanjut, kata Isam, terdapat sejumlah layanan keunggluan di Rumah Sakit Edelweiss Kota Bandung. Di antaranya, operasi plastik dengan mengusung konsep syariah.

Rumah sakit Edelweiss Kota Bandung meluncurkan kampanye #lebihtenang dengan fasilitas dan pelayanan berkonsep modern layaknya hotel.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News