Menjaga Eksistensi Perempuan Dalam Ruang Publik dan Ranah Politik

Sabtu, 18 Maret 2023 – 17:47 WIB
Menjaga Eksistensi Perempuan Dalam Ruang Publik dan Ranah Politik - JPNN.com Jabar
Menjaga Eksistensi Perempuan Dalam Ruang Publik dan Ranah Politik. Foto: Source for JPNN.

jabar.jpnn.com, BANDUNG - Kesadaran akan pentingnya kesetaraan dan keadilan bagi perempuan dalam berbagai ranah kehidupan perlu terus diperjuangakan. Baik dalam kehidupan pribadi, keluarga, sosial budaya dan negara, bahkan dunia.

Oleh karena itu, Pemerintah Provinsi Jawa Barat berkomitmen dalam menguatkan eksistensi perempuan dalam berbagai bidang, termasuk keamanan perempuan dalam berekspresi di ruang publik.

Pesan itu disampaikan Kepala Bidang Kebudayaan Disparbud Jabar Febiyani saat menghadiri Focus Group Discussion bertema "Embrace Eguity" atau "Merangkul Keadilan" yang diinisiasi Rumpun Indonesia di Kota Bandung, Jumat (17/3).

"Tentu saja tidak cukup hanya keamanan melainkan juga bagaimana para pemangku kepentingan ini bersama secara kolaboratif mewujudkan pula kenyamanan bagi perempuan dalam berekspresi," ucap Febiyani dalam keterangan tertulisnya kepada JPNN.com, dikutip Sabtu (18/3).

Sementara itu, Ketua Pengurus Rumpun Indonesia Permata Andhika Rahardja menuturkan, kontribusi perempuan sangat vital saat tahun politik. Ia pun menekankan pentingnya pengetahuan tentang politik bagi perempuan.

Sebab, suara perempuan akan menentukan tercapainya hak mereka dalam melahirkan nilai-nilai keadilan.

"Kalau ngomong tahun politik itu yang harus dikejar. Cara mendapat haknya seperti apa, karena kalau melihat dari kebijakan masih ada yang belum adil kalau dilihat secara inklusif," ucapnya.

Menurutnya, suara perempuan cenderung hanya diburu dan dibutuhkan pada saat tahun politik. Setelah kontestasi politik usai, suara serta aspirasi perempuan kerap kali tidak didengar oleh para pemangku kebijakan.

Suara perempuan kerap kali hanya diburu dan dibutuhkan saat tahun politik. Oleh karena itu, diperlukan adanya edukasi politik bagi kaum perempuan.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News