Buntut Rusaknya Lahan di Ranca Upas, Perhutani Larang Kegiatan Event Motor Trail
Kamis, 09 Maret 2023 – 15:15 WIB
Lebih lanjut, Ia mengaku sejak dua tahun terakhir membuka kios bunga di wilayah Ranca Upas, termasuk membudidayakan bunga rawa di lahan Perhutani.
Luas lahan Perhutani yang terdapat rawa sekitar 3 – 4 hektare, namun tidak semua tempat dibudidayakan.
Ia menilai kerusakan bunga rawa yang dibudidayakannya terjadi karena kurang sigapnya panitia acara.
Namun, Ia mengaku kini seluruh pemangku kepentingan sudah bersama-sama menanam kembali di lahan itu.
“Baru tadi semua instansi Perhutani, pemerintahan aktivis menanam kembali. Kurang lebih 2.000 bunga rawa yang rusak,” ujarnya. (mcr27/jpnn)
Perhutani melarang kegiatan motor trail dan offroad di area Ranca Upas pascarusaknya lahan di sana.
Redaktur : Ridwan Abdul Malik
Reporter : Nur Fidhiah Sabrina
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News