Polisi Ungkap Penyebab Truk Pengangkut Bahan Bangunan Terguling di Bogor
jabar.jpnn.com, BOGOR - Sebuah truk yang mengangkut bahan bangunan di Kota Bogor, pagi tadi terguling di Jalan Danansasmita, tepatnya di rel kereta api.
Akibatnya, truk yang terguling itu menabrak kendaraan mobil lainnya yang tengah melintas dari arah berlawanan. Beruntung, tak ada korban jiwa dalam peristiwa ini.
Kapolresta Bogor Kota Kombes Pol Bismo Teguh Prakoso mengatakan, berdasarkan hasil penyelidikan sementara, dugaan truk itu terguling adalah karena masalah pada rem kendaraan.
Kondisi rem disebut terjadi backfeeding pada sistem rem truk jenis hidraulis.
“Di mana kampas rem mengalami panas berlebihan, yang juga disebabkan oleh beban angkut yang berada di turunan jalan,” kata Bismo dalam keterangannya, Sabtu (14/1).
Kata Bismo, beban angkut yang berat ditambah kondisi jalan yang menurun, membuat fungsi rem menjadi tak maksimal.
“Hal ini yang membuat truk hilang kendali dan terguling di atas rel kereta. Kampas rem adalah komponen tahan panas, tetapi tetap ada batasnya,” ungkapnya.
Sebelumnya, kecelakaan lalu lintas yang melibatkan dua kendaraan terjadi di Jalan Danansasmita, Bogor Selatan, Kota Bogor.
Polresta Bogor Kota mengungkap dugaan penyebab truk yang terguling di Jalan Danansasmita, Kota Bogor.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News