Proses Penyelamatan Berlangsung 6 Jam, Polisi Beberkan Kendala di Lapangan

Rabu, 11 Januari 2023 – 16:30 WIB
Proses Penyelamatan Berlangsung 6 Jam, Polisi Beberkan Kendala di Lapangan - JPNN.com Jabar
Kapolres Metro Depok, Kombes Imran Edwin Siregar. Foto : Lutviatul Fauziah/JPNN.com.

jabar.jpnn.com, DEPOK - Polres Metro Depok telah mengamankan YW yang merupakan pelaku penyekapan anak 3 tahun, di RT4, RW 24, Kelurahan Sukamaju, Kecamatan Cilodong, Kota Depok.

Peristiwa tersebut terjadi pada Selasa (10/1) malam, tepatnya selepas salat isya. Hingga Rabu (11/1) sekitar pukul 02.25 WIB, bocah malang tersebut masih dalam upaya penyelamatan petugas.

Pantauan JPNN.com di lapangan, sekitar pukul 04.00 WIB anggota kepolisian sukses menyelamatkan bocah 3 tahun tersebut, sehingga penyanderaan itu berlangsung sampai delapan jam.

Kapolres Metro Depok, Kombes Imran Edwin Siregar menjelaskan kesulitan yang dihadapi selama negosiasi, hingga berlangsung lama.

"Pertama kamarnya kecil dan sempit, sehingga kesempatan dia lebih banyak dari pada kami untuk maju ke depan," ucapnya, Rabu (11/1).

Selanjutnya, karena posisi anaknya tersebut dipangku dan sangkur diletakan di leher, sehingga petugas harus lebih berhati-hati.

"Prioritas kami kan bagaimana menyelamatkan anak tersebut, karena kalau kami telat sedikit itu bisa membahayakan anaknya," ujarnya.

Dalam penyelamatan ini, pihaknya juga dibantu oleh anggota Brimob dan Jatanras Polda Metro Jaya.

Kondisi kamar yang sempit dan posis korban yang berada dipangkuan pelaku dengan sangkur di leher, membuat polisi kesulitan dalam melakukan upaya penyelamatan.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News