Bank bjb Dukung Program Perlindungan Pekerja Rentan BPJS Ketenagakerjaan

Jumat, 23 Desember 2022 – 19:00 WIB
Bank bjb Dukung Program Perlindungan Pekerja Rentan BPJS Ketenagakerjaan - JPNN.com Jabar
Bank bjb Dukung Program Perlindungan Pekerja Rentan BPJS Ketenagakerjaan. Foto: Bank Bjb

jabar.jpnn.com, BANDUNG - Bank bjb senantiasa peduli dan ikut mendukung BPJS Ketenagakerjaan dalam melindungi para pekerja rentan.

Penyerahan simbolis perlindungan tersebut, dilakukan antara bank bjb dengan BPJS Ketenagakerjaan di Menara bank bjb, Jalan Naripan No. 12-14, Kota Bandung, Jumat (23/12).

Serah terima dilakukan antara Direktur Utama bank bjb Yuddy Renaldi dan Direktur Utama BPJS Ketenagakerjaan Anggoro Eko Cahyo.

Turut hadir mendampingi Direktur Operasional bank bjb Tedi Setiawan, Direktur Komersial & UMKM bank bjb Nancy Adistyasari, Pemimpin Divisi Hubungan Kelembagaan bank bjb Isa Anwari, Deputi Direktur BPJS Ketenagakerjaan Wilayah Jawa Barat Suwilwan Rachmat, Deputi Direktur Bidang Pendapatan Tetap BPJS Ketenagakerjaan Nugroho Agung Tristianto beserta jajaran.

Perlindungan pekerja merupakan program yang dibangun untuk saran bagi masyarakat atau perusahaan dapat turut serta dalam program perlindungan pekerja rentan, dengan melakukan donasi atau membayarkan iuran pekerja informal yang tidak mampu, untuk membayar iuran BPJS Ketenagakerjaan agar mendapatkan jaminan kerja serta jaminan kematian dalam bekerja.

Pekerja pada sektor informal atau Bukan Penerima Upah (BPU) masih banyak yang penghasilannya belum mencukupi kebutuhan hidupnya, dan belum terlindungi Program Jaminan Sosial Ketenagakerjaan.

BPJS Ketenagakerjaan berharap bank bjb dapat berkontribusi pada program tersebut terutama untuk pekerja-pekerja rentan di wilayah Jawa Barat, Banten dan DKI Jakarta.

Direktur Utama bank bjb Yuddy Renaldi mengatakan, bank bjb telah berpartisipasi pada program perlindungan pekerja rentan selama 6 tahun berturut-turut sejak 2016 hingga 2022, dengan jumlah peserta yang dibantu sebanyak 341.819 pekerja dengan total nilai mencapai Rp 16,87 miliar.

bank bjb telah berpartisipasi pada program perlindungan pekerja rentan selama 6 tahun berturut-turut sejak 2016 hingga 2022.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News