Sempat Ada Kericuhan, Kickfest 2022 di Kota Bandung Tidak Berjalan Kondusif

Jumat, 04 November 2022 – 22:10 WIB
Sempat Ada Kericuhan, Kickfest 2022 di Kota Bandung Tidak Berjalan Kondusif - JPNN.com Jabar
Para pengunjung memadati area panggung Kickfest 2022 di Lapangan Pussenif, Jalan Supratman, Kota Bandung, Jumat (4/11). Foto: sourecs for JPNN

jabar.jpnn.com, BANDUNG - Gelaran Kickfest 2022 di Lapang Pussenif, Kota Bandung tidak berjalan kondusif.

Dalam rekaman video yang diterima, para pengunjung sempat melemparkan botol ke arah panggung setelah pengisi acara yang dinantikan batal tampil.

Salah seorang pengunjung Kickfest Selly (30) menuturkan, kejadian ini diawali setelah hujan deras di sekitar Jalan Supratman.

Pada sore hari, tepat seharusnya grup musik The Panturas naik ke atas panggung, persoalan teknis membuat band asal Bandung itu gagal tampil pada waktunya.

“Rusuhnya karena pas Maghrib itu seharusnya The Panturas main. Antusias penonton tinggi banget mau nonton band ini sudah teriak-teriak. Tetapi di stage sepi enggak ada kegiatan, enggak ada musik sama sekali,” tuturnya kepada JPNN.com, Jumat (4/11).

Setelah pukul 19.00 WIB, barulah The Panturas tampil dan hanya membawakan bagian reff musik saja tanpa ada iringan band.

Setelah mereka turun dari panggung, perwakilan panitia menyampaikan bahwa ada kendala teknis yang tidak memungkinkan band untuk tampil di hari ini.

Panitia pun mempersilakan pengunjung yang ingin pulang, sebab pengisi acara yang rencananya hari ini tampil pun batal manggung.

Gelaran Kickfest 2022 sempat berjalan ricuh beberapa saat. Pemicunya, kendala teknis yang membuat sejumlah pengisi acara tak bisa tampil.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News