Rehabilitasi Jembatan GDC Depok Sudah Masuk Tahap Pengaspalan

Sabtu, 29 Oktober 2022 – 14:37 WIB
Rehabilitasi Jembatan GDC Depok Sudah Masuk Tahap Pengaspalan - JPNN.com Jabar
Proses pengerjaan jembatan Grand Depok City (GDC). Foto : Lutviatul Fauziah/JPNN.com.

jabar.jpnn.com, DEPOK - Rehabilitasi jembatan Grand Depok City (GDC), Kelurahan Tirtajaya, Kecamatan Sukmajaya, Kota Depok hingga kini masih terus berlangsung.

Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Kota Depok, Citra Indah Yulianty mengatakan, saat ini rehabilitasi sudah masuk proses perbaikan abutmen dan scarp aspal.

“Bagian bawah sudah ada perbaikan abutmen, bagian permukaan jalan juga sudah di scrap aspalnya,” ucap Citra dikutip Sabtu (29/10).

Dirinya menerangkan, pagu anggaran dalam rehabilitasi jembatan sepanjang 78 meter dengan lebar 12,2 meter yakni Rp 1,6 miliar.

“Selain itu, nantinya akan ada penambahan ornamen khas pada railing jembatan, yang akan dibuat dengan konsep etnik, fituristik, dan kekinian,” ujarnya.

Pengerjaan tersebut, lanjut Citra akan berlangsung selama kurang lebih tiga bulan, yang sudah dimulai sejak 29 September 2022.

“Ini hanya dilakukan rehabilitasi, tidak kami bangun dari awal karena strukturnya masih sangat layak, sehingga, rehabilitasi sudah cukup. Mudah-mudahan bisa selesai tepat waktu,” pungkasnya. (mcr19/jpnn)

Rehabilitasi jembatan GDC hingga kini masih terus berlangsung, dan sudah masuk dalam tahap perbaikan abutmen dan scarp aspal

Redaktur : Ridwan Abdul Malik
Reporter : Lutviatul Fauziah

Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News