Pos Polisi Proklamasi Kota Depok Ditabrak Taksi
jabar.jpnn.com, DEPOK - Sebuah taksi menabrak Pos Polisi Proklamasi, di Kelurahan Mekarjaya, Kecamatan Sukmajaya, Kota Depok.
Sebelum menabrak Pos Polisi Poklamasi, taksi tersebut sempat terlibat senggolan dengan kendaraan lainnya, yang mengakibatkan mobil taksi tesebut hilang kendali.
Kanit Laka Lantas Polres Metro Depok, AKP Rasman mengungkapkan peristiwa tersebut terjadi pada Kamis (27/10) sekitar pukul 03.30 WIB.
Dirinya menjelaskan awalnya taksi tersebut bersenggolan dengan mobil lain yang diduga hardtop, hingga akhirnya taksi kehilangan kendali dan menabrak.
“Setelah bersengolan, taksinya oleng sehingga menabrak pagar Pos Polisi tersebut,” ucap Rasman, Kamis (27/10).
Mobil taksi tersebut diketahui melaju menuju Jalan Sentosa Raya, dan saat dipertigaan terjadi sengolan dengan mobil lain.
Baca Juga:
Rasman menyebut tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut, tetapi kerusakan yang ditimbulkan dari kejadian itu cukup parah.
“Tidak ada korban, yang tertabrak hanya pagar Pos Polisi saja,” terangnya.
Seusai terjadi senggolan antara dua mobil, satu unit taksi menabrak pagar Pos Polisi Proklamasi di Kelurahan Mekarjaya, Kecamatan Sukmajaya, Kota Depok.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News