Pemprov Jabar Bentuk Tim Khusus Penanganan Penyakit Gagal Ginjal Akut Misterius Anak

Sabtu, 22 Oktober 2022 – 15:10 WIB
Pemprov Jabar Bentuk Tim Khusus Penanganan Penyakit Gagal Ginjal Akut Misterius Anak - JPNN.com Jabar
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil. Foto: Nur Fidhiah Shabrina/JPNN.com

jabar.jpnn.com, BANDUNG - Penyakit gagal ginjal akut misterius belakangan merebak di berbagai wilayah di Indonesia, termasuk Provinsi Jawa Barat.

Di Jawa Barat, Dinas Kesehatan mencatat ada 25 kasus dan terjadi di empat daerah, yakni Kota Bandung, Cirebon, Kota Bogor, dan Kabupaten Bekasi.

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil mengatakan, sampai saat ini pihaknya masih meneliti ihwal kejadian penyakit gagal ginjal akut misterius yang menyerang anak-anak.

Para dokter dan tim medis tengah mencari penyebab penyakit yang bisa berakibat fatal bila terlambat ditangani.

“Kami sedang meneliti secara maksimal dengan dinkes, per hari ini kami belum 100 persen memahami. Jadi seperti Covid-19 awal-awal. Nah, nanti saya kabari lagi setelah konsolidasi para ilmuwan, dokter ini penyebabnya apa,” katanya ditemui di Lapangan Gasibu, Jalan Diponegoro, Kota Bandung, Sabtu (22/10).

Menurutnya, penanganan penyakit baru seperti gagal ginjal akut misterius pada anak tidak bisa secara cepat langsung terungkap penyebabnya. Ini seperti virus Covid-19 yang awal-awal muncul di awal tahun 2020.

“Apakah hanya gara-gara yang digosipkan (yakni) obat, atau ada faktor lain, ada virus baru. Kami belumm tahu sedalam itu,” ucap dia.

Meski demikian, Dia tetap memberikan edukasi kepada masyarakat untuk berhati-hati dan segera berkonsultasi dengan dokter apabila ditemukan gejala-gejala yang muncul.

Pemprov Jabar sedang memproses pembentukan tim khusus penanganan penyakit gagal ginjal akut misterius pada anak di wilayahnya.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News