Gegara Hal Ini Pemkab Bogor Hentikan Rekrutmen Pegawai Honorer

Kamis, 15 September 2022 – 10:10 WIB
Gegara Hal Ini Pemkab Bogor Hentikan Rekrutmen Pegawai Honorer - JPNN.com Jabar
Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Bogor, Irwan Purnawan. Foto: Dok Pemkab Bogor.

jabar.jpnn.com, KABUPATEN BOGOR - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor mulai menghentikan rekrutmen pegawai honorer menjelang penyesuaian aturan baru mengenai kepegawaian dari Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemanPAN-RB).

"Kalau ada (pegawai honorer) yang berhenti juga jangan dulu diganti karena kami sedang merumuskan kebijakan dan menghitung formasinya," ungkap Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Bogor, Irwan Purnawan.

Irwan memperkirakan saat ini ada 21 ribu lebih pegawai honorer di lingkungan Pemerintah Kabupaten Bogor.

Jumlah tersebut nantinya akan direduksi sesuai kebutuhan pegawai berdasarkan peraturan KemanPAN-RB.

Namun, dari jumlah tersebut hanya sekitar 17 ribu pegawai yang bisa diusulkan untuk mengikuti tes CPNS dan pegawai dengan perjanjian kerja (PPPK). Karena sisanya di luar tanggung jawab perangkat daerah.

"Maka dari itu kami mengimbau jika non-ASN yang berhenti, atau berhenti atas permohonan sendiri, kami harap tidak ada penggantinya. Proses rekrutmen jangan dulu dilakukan. Karena kami masih merumuskan kebijakan," terang Irwan.

Meski begitu, menurutnya komposisi aparatur sipil negara (ASN) di daerahnya belum ideal.

Pemkab Bogor memiliki tanggung jawab melayani 5,4 juta penduduk dengan kapasitas 15.500 ASN, dan 1.205 di antaranya akan pensiun tahun ini.

Menjelang penyesuaian aturan baru mengenai kepegawaian dari KemanPAN-RB, Pemkab Bogor mulai menghentikan rekrutmen pegawai honorer.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News