Bayar Bus Trans Pakuan Pakai Gopay Dapat Cashback 50 Persen, Cek di Sini Untuk Info Lengkapnya

Selasa, 13 September 2022 – 18:00 WIB
Bayar Bus Trans Pakuan Pakai Gopay Dapat Cashback 50 Persen, Cek di Sini Untuk Info Lengkapnya - JPNN.com Jabar
Gojek luncurkan mesin top up gopay di KRB dan Mal Motani Square. Foto : Source for JPNN.com.

jabar.jpnn.com, KOTA BOGOR - Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor bekerjasama dengan Gojek dan Gopay memberikan diskon 50 persen untuk transaksi pembayaran Bus Trans Pakuan jurusan Bubulak-Bellanova menggunakan Gopay.

Promo ini hadir ditandai dengan peluncuran mesin Top up Gopay di Kebun Raya Bogor (KRB) dan Mal Botani Square, Kota Bogor pada Selasa (13/9).

Wali Kota Bogor Bima Arya mengatakan ada dua hal yang saat ini dikolaborasikan dengan semua stakeholder.

Pertama, memudahkan warga dan kedua mensejahterakan warga dengan membangun ekosistem digital.

"Di sini (KRB) ada mbok jamu yang sudah berjualan selama 55 tahun, kalau dia bisa pakai Gopay itu keren. Maka terima kasih atas kolaborasinya dan selamat datang di dunia baru,” ucapnya.

Head Of Gopay Offline Kelvin Timotius menjelaskan promo diskon Gopay Bus Trans Pakuan berlaku selama bulan September.

“Caranya, customer hanya memasukkan kode promo 'gopaypakuan' di aplikasi Gojek dan akan langsung mendapatkan voucher cashback 50 persen atau maksimal Rp 5 ribu untuk setiap transaksi,” tuturnya.

Tidak hanya itu, customer juga bisa membeli saldo Gopay di mesin Top up Gopay yang saat ini ada di KRB dan Mal Botani Square.

Pemkot Bogor bekerja sama dengan Gojek meluncurkan mesin top up gopay di dua lokasi, yakni Kebun Raya Bogor dan Mal Botani Square.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News