Polisi Antisipasi Kelangkaan BBM Imbas Wacana Kenaikan Harga

Jumat, 02 September 2022 – 20:45 WIB
Polisi Antisipasi Kelangkaan BBM Imbas Wacana Kenaikan Harga - JPNN.com Jabar
Ilustrasi: Suasana di Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) Kota Bandung. Foto: Nur Fidhiah Shabrina/JPNN.com

jabar.jpnn.com, BANDUNG - Kepolisian Daerah (Polda) Jawa Barat menginstruksikan kepada seluruh anggotanya untuk mengantisipasi kelangkaan bahan bakar minyak (BBM), dampak dari adanya rencana kenaikan harga.

Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol Ibrahim Tompo menuturkan, sesuai dengan arahan dari Mabes Polri, Kapolda Jabar Irjen Suntana memberi atensi kepada jajarannya untuk melakukan pengawasan serta antisipasi di lapangan.

“Sesuai dengan arahan dari mabes, pak Kapolda sudah atensi kepada jajaran satwil (satuan wilayah) untuk memonitor dinamika sosial masyarakat agar tidak timbul permasalahan Kamtibmas,” ucap Ibrahim dikonfirmasi Jumat (2/9).

Selain itu, jajaran Polres juga diminta agar mengawasi distribusi BBM di wilayah masing-masing untuk mengantisipasi adanya penyelewengan.

Sementara itu, Wali Kota Bandung Yana Mulyana mengatakan, kenaikan harga BBM akan berdampak pada bidang lainnya termasuk harga kebutuhan pokok.

“Pasti berdampak terhadap harga, mudah-mudahan coba lihat kenaikan seperti apa juga pengaruhnya. Ada upaya Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung, intinya proses pemulihan ekonimi di Bandung tidak akan terganggu,” ucap Yana.

Kata Yana, meskipun kenaikan harga itu terjadi, pemkot berupaya untuk mengurangi dampak masyarakat.

“Kalau secara langsung pemakai BBM itu orang yang punya kendaraan tetapi dampak dari kenaikan itu pasti karena biaya transportasi naik ke beberapa komoditas ada kenaikan. Harapannya sih kami bisa bantu meringankan beban masyarakat,” ujar dia.

Polisi mengantisipasi terjadinya kelangkaan BBM dampak dari rencana kenaikan harga. Begini antisipasinya.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News