Exit Tol Gedebage Bandung Diuji Coba Menjelang Lebaran

Jumat, 22 April 2022 – 13:30 WIB
Exit Tol Gedebage Bandung Diuji Coba Menjelang Lebaran - JPNN.com Jabar
Exit Tol Gedebage Bandung KM 149 akan diuji cobakan mulai hari ke tujuh sebelum dan sesudah Idulfitri 1443 Hijriah. (Foto: Diskominfo Kota Bandung)

jabar.jpnn.com, BANDUNG - Wali Kota Bandung Yana Mulyana memastikan jalur keluar tol (interchange) kilometer 149 atau Exit Tol Gedebage bisa dioperasikan untuk jalur mudik.

Exit Tol Gedebage KM 149 akan diuji cobakan mulai hari ketujuh sebelum dan sesudah Idulfitri 1443 Hijriah. Jalur ini diharapkan bisa mengurai kepadatan kendaraan di beberapa pintu tol keluar yang menjadi akses masuk ke Kota Bandung.

Untuk diketahui, bebberapa jalur keluar tol yang banyak digunakan pemudik yang datang ke Bandung, antara lain Gerbang Tol (GT) Pasteur, Pasir Koja, Moh Toha, Buah Batu, dan Cileunyi.

“Insya Allah dicoba dulu. Diuji coba h-7 sampai h+7 (Idulfitri) sudah bisa difungsikan,” kata Yana dalam keterangan resminya, Jumat (22/4).

Terkait saran penunjang jalan, Yana menyebut hal ini sudah disiapkan oleh Jasa Marga. Katanya, Jasa Marga sudah meyakinkan bahwa interchange KM 149 sudah bisa dioperasikan.

“Gerbang Tol dan rambu lalu lintasnya, sudah bisa dioperasikan,” ucapnya.

Yana menjelaskan, nantinya pengendara yang keluar dari KM 149 bisa masuk ke Sumarecon Bandung, lalu mengakses jalur Gedebage Selatan untuk masuk ke Kota Bandung.

Kendati demikian, Yana mengakui, masih perlu ada beberapa perbaikan sebelum jalur ini dipermanenkan.

Exit Tol Gedebage Bandung KM 149 akan diuji cobakan mulai hari ketujuh sebelum dan sesudah Idulfitri 1443 Hijriah untuk pemudik.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News