Siswa SMAN 1 Bandung Siap Ikut Perjuangkan Lahan Sekolah

jabar.jpnn.com, KOTA BANDUNG - Para siswa SMA Negeri 1 Bandung siap melakukan perlawanan atas putusan Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN) atas kepemilikan lahan sekolah nereka.
Dalam putusannya, PTUN memenangkan gugatan Perkumpulan Lyceum Kristen atas lahan SMAN 1 Bandung terletak di Jalan Ir H Djuanda atau Dago.
“Kami sudah tahu tentang putusan yang kami sebagai tergugatnya kalah dari PLK itu. Tapi dari peserta didik itu kami akan tetap melawan atas putusan itu, sampai ke putusan MA nanti,” kata Ketua OSIS SMAN 1 Bandung Tarisha Oiqa Surya Putri, saat ditemui di sekolah, Senin (21/4/2025).
Kata Tarisha, saat ini banyak teman-temannya yang juga siswa SMAN 1 Bandung, mulai membuat konten atau poster yang menyatakan sikap perlawanan terhadap putusan PTUN di media sosial masing-masing.
“Kami banyak yang bikin konten. Karena sekarang kan media sosial mudah sekali untuk menyebarkan informasi. Jadi peserta didik itu, banyak yang membuat konten yang menyuarakan kekecewaan putusan PTUN," ungkapnya.
Aksi mereka pun mendapat sambutan positif dari para pengajar di SMAN 1 Bandung.
"Lalu dari guru sendiri, kepala sekolah pun, memberikan penghargaan bagi siswa yang bisa bikin karya yang baik dalam menyuarakan kekecewaan ini," ujarnya.
Sementara itu, Kepala Sekolah SMAN 1 Bandung Tuti Kurniawati belum dapat menyampaikan upaya lanjutan dari rencana banding yang akan dilayangkan.
Para siswa SMAN 1 Bandung melakukan perlawanan atas putusan banding PTUN yang memenangkan gugatan perkumpulan Lyceum Kristen atas lahan sekolah.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News