MONA, Asisten AI dari Netmonk Telkom, Disambut Antusias Pasar

Sabtu, 22 Maret 2025 – 21:40 WIB
MONA, Asisten AI dari Netmonk Telkom, Disambut Antusias Pasar - JPNN.com Jabar
MONA, asisten AI dari Netmonk Telkom. Foto: doc. Telkom

jabar.jpnn.com, KOTA BANDUNG - MONA, layanan pemantau jaringan berbasis AI/Articial Intellegence dari Netmonk Telkom, hingga Januari 2025 lalu telah digunakan hampir 1.000 pengguna.

Selain direspon baik pasar, layanan tersebut juga merupakan pencapaian prestasi bagi perjalanan karir Arief Faizin, Innovator & Data Scientist Telkom Indonesia, yang sekaligus inventor MONA.

Menurut dia, situasi tersebut terjadi karena adanya dua keunggulan MONA. Pertama, fitur predictive analytics yang memungkinkan deteksi masalah jaringan sebelum terjadi dan memberikan waktu cukup untuk tindakan pencegahan.

“Berikutnya root cause analysis yakni proses sistematis mengidentifikasi akar penyebab masalah guna mencegah terulangnya di masa depan dan memberikan rekomendasi solusi yang relevan. Inilah yang membuat MONA menjadi asisten virtual yang diandalkan oleh banyak perusahaan di Indonesia,” kata Arief dalam keterangannya, Sabtu (22/3/2025). 

Arief menjelaskan, MONA membantu pekerja IT di banyak perusahaan dalam mengelola infrastruktur jaringan tanpa bergantung proses manual yang memakan waktu.

Dengan infrastruktur jaringan kompleks, maka tim IT yang bertugas memantau jaringan, senantiasa menghadapi tantangan tidak sederhana.

Mulai mengelola volume data besar hingga mendeteksi dan menangani gangguan dengan cepat. Pada kondisi ini, virtual assistant berbasis AI menjadi solusi penting.

Melalui MONA, banyak tim IT di Indonesia bisa segera memperoleh notifikasi ketika terjadi anomali atau potensi gangguan jaringan.

Sekitar 1.000-an pengguna sudah memanfaatkan MONA, layanan pemantau jaringan berbasis AI.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News