Polres Purwakarta Dirikan Puluhan Pos Pengamanan Demi Amankan Perayaan Nataru

Senin, 23 Desember 2024 – 17:45 WIB
Polres Purwakarta Dirikan Puluhan Pos Pengamanan Demi Amankan Perayaan Nataru - JPNN.com Jabar
Kapolres Purwakarta AKBP Lilik Ardiansyah. (paling kanan). (ANTARA/HO-Polres Purwakarta)

jabar.jpnn.com, PURWAKARTA - Polres Kabupaten Purwakarta mendirikan puluhan pos pengamanan di sejumlah titik sekitar Purwakarta dalam melakukan pengamanan perayaan Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 (Nataru).

"Ada 37 titik pos pengamanan yang kami dirikan dalam pengamanan musim libur Natal dan tahun baru," kata Kapolres Purwakarta Ajun Komisaris Besar Polisi, Lilik Ardiansyah, Senin (23/12).

Dia menyampaikan bahwa pendirian puluhan pos pengamanan itu untuk memastikan masyarakat aman, tenang dan damai jelang perayaan Natal dan tahun baru.

Sebanyak 37 titik pos pengamanan masing-masing ditempatkan personel gabungan dari Polres Purwakarta, TNI, Pemkab Purwakarta, dan unsur lainnya.

Personel gabungan itu di antaranya ditempatkan di pos pengamanan utama, pos terpadu, pos keamanan, pos pelayanan, pos pengaturan dan pos wisata.

Menurut dia, kegiatan pengamanan itu merupakan salah satu upaya menciptakan dan menunjukkan bahwa Polres Purwakarta serius dalam memberikan kenyamanan dan keamanan masyarakat.

Pengamanan selama musim libur Natal dan tahun baru ini berlangsung mulai 21 Desember 2024 hingga 2 Januari 2025.

Ia mengatakan Polres Purwakarta dalam memberikan keamanan dan kenyamanan kepada masyarakat tidak bisa bekerja sendiri sehingga melibatkan beberapa unsur terkait, seperti TNI, Pemkab Purwakarta, dan instansi terkait lainnya.

Polres Purwakarta mendirikan puluhan pos pengamanan demi mengamankan perayaan Natal dan tahun baru (Nataru)
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News