170 Anak Ikuti Khitanan Massal di RSUD KiSA Depok
jabar.jpnn.com, DEPOK - Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Khidmat Sehat Afiat (KiSA) Kota Depok turut menyukseskan program khitanan massal yang digagas oleh Badan Amil Zakat Nasional (Baznas). Sebanyak 170 anak di Kota Depok pun mengikuti khitanan massal.
Direktur RSUD KiSA Kota Depok, Sobari mengatakan, kegiatan ini merupakan bentuk perhatian kepada masyarakat Depok yang membutuhkan. Terlebih, biaya khitan secara mandiri cukup mahal bagi masyarakat kurang mampu.
"Kami membantu Baznas untuk sukseskan program khitanan massal. Alhamdulillah dari dua kegiatan yang terlaksana ada 170 anak ikut serta," ucap Sobari dikutip Sabtu (21/12/2024).
Dia menerangkan, kegiatan tersebut merupakan wujud nyata pemerintah daerah dalam meningkatkan pelayanan kesehatan dan kesejahteraan warga Depok.
Selain itu juga, sebagai manfaat dari zakat infaq yang diharapkan akan terus bertambah jumlah para Muzakki yang menitipkan zakat infaqnya ke Unit Pengelola Zakat (UPZ) RSUD KiSA Kota Depok.
"Dengan dukungan berbagai pihak, diharapkan program ini dapat terus berlanjut. Serta memberikan manfaat yang lebih besar bagi masyarakat Kota Depok," ujarnya.
Baca Juga:
Tak hanya itu, para peserta khitan massal ini juga mendapatkan bingkisan untuk dibawa pulang.
“Peserta juga menerima paket bingkisan berisi sarung, celana sunat, uang saku, dan makanan sehat,” tandasnya. (mcr19/jpnn)
Sebanyak 170 anak mengikuti kegiatan khitanan massal di RSUD KiSA Kota Depok
Redaktur : Ridwan Abdul Malik
Reporter : Lutviatul Fauziah
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News