Akhir Pekan Pertama Ramadan, Warga Padati Area Alun-alun Bandung

Sabtu, 09 April 2022 – 19:30 WIB
Akhir Pekan Pertama Ramadan, Warga Padati Area Alun-alun Bandung - JPNN.com Jabar
Area Alun-alun Bandung dipadati warga yang menghabiskan waktu untuk ngabuburit menunggu waktu berbuka puasa. (Foto: Nur Fidhiah Shabrina/JPNN.com)

jabar.jpnn.com, BANDUNG - Akhir pekan pertama di bulan Ramadan 2022, jalanan di Kota Bandung macet. Sejumlah ruang publik juga padat dengan masyarakat yang menghabiskan waktu ngabuburit.

Di Jalan Otto Iskandardinata atau Otista Bandung sempat terjadi kemacetan yang mengular. Hal itu dikarenakan banyaknya kendaraan keluar-masuk tempat parkir.

Sementara di kawasan Alun-alun Bandung tampak padat dikarenakan warga yang menghabiskan waktu ngabuburit.

Kendati area taman di Masjid Raya Bandung masih ditutup, tak menyurutkan antusiasme warga Bandung dan sekitarnya untuk menghabiskan waktu di kawasan Alun-alun Bandung. Mereka, tampak berkumpul di pinggir maupun selasar masjid.

Tempat makan atau restoran di sekitaran Alun-alun Bandung pun ramai. Maklum saja, Sabtu ini merupakan akhir pekan pertama di bulan Ramadan yang bisa dimanfaatkan masyarakat untuk berkumpul bersama keluarga atau kerabat dekat.

Seperti yang dilakukan Mia dan keluarga. Meski hujan mengguyur Alun-alun Bandung, tidak mengurungkan niat Mia beserta suami dan kedua anaknya untuk berbuka puasa di area Alun-alun Bandung.

"Kebetulan hari ini libur, terus mau buka puasa di luar juga sama suami dan anak," kata Mia di Alun-alun Bandung, Sabtu (9/4).

Sebelum berjalan-jalan di area masjid, ia lebih dulu menaiki bus wisata Bandros yang nangkring di depan Pendopo Bandung.

Akhir pekan pertama di bulan Ramadan 2022, jalanan di Kota Bandung macet, salah satunya ruang publik Alun-alun Bandung yang dipadati warga untuk ngabuburit.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News