Tinjau Kebakaran RSUD Bandung Kiwari, Sekda Ema Bicara Soal Korban Jiwa

Selasa, 05 April 2022 – 18:50 WIB
Tinjau Kebakaran RSUD Bandung Kiwari, Sekda Ema Bicara Soal Korban Jiwa - JPNN.com Jabar
Petugas pemadam kebakaran tengah dalam evakuasi pasien di RSUD Bandung Kiwari, Jalan Raya Kopo, Selasa (5/4). (Foto: Diskominfo Kota Bandung)

jabar.jpnn.com, BANDUNG - Rumah Sakit Khusus Ibu dan Anak (RSKIA) atau yang sekarang bernama Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Bandung Kiwari di Jalan Raya Kopo No 311, terbakar sore tadi.

Namun, api tak melahap habis seluruh bangunan RS. Hanya saja lantai 5 gedung RS tersebut hangus terbakar.

Direktur RSUD Bandung Kiwari Taat Tagore mengatakan, lantai 5 yang terbakar ini adalah ruangan operasi.

Dia memastikan, seluruh pasien di lantai 4 dan 7 sudah dievakuasi ke tempat yang lebih aman. Proses evakuasi pun berjalan dengan lancar, sehingga tidak ada korban jiwa dalam kebakaran tersebut.

“Tidak ada (korban), mudah-mudahan tidak ada,” kata Taat dikonfirmasi, Selasa (5/4).

Senada dengan Taat, Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Bandung Ema Sumarna memastikan, kebakaran di lantai 5 sudah clear tanpa ada persoalan sedikit pun.

Kata Ema, berdasarkan informasi dari petugas pemadam kebakaran (damkar), kejadian di RSUD Bandung Kiwari ini merupakan api dengan asap yang pekat, bukan api membara.

“Tetapi saya yakinkan, lantai 5 memang ada asap, tetapi sudah bisa ditembus. Dan itu kami yakinkan dampak ke satu lantai di atasnya, satu lantai di bawahnya tidak ada gangguan atu dampak apa pun,” ujar Ema saat melakukan pengecekan ke tempat kejadian perkara (TKP).

Lantai 5 gedung RSUD Bandung Kiwari sore tadi terbakar. Dirut RSUD pastikan tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News