Kepala SMPN 8 Depok: Tidak Ada Perundungan Siswa Berkebutuhan Khusus di Sekolah Kami

Minggu, 06 Oktober 2024 – 14:30 WIB
Kepala SMPN 8 Depok: Tidak Ada Perundungan Siswa Berkebutuhan Khusus di Sekolah Kami - JPNN.com Jabar
Ilustrasi perundungan. Ilustrator: dokumen JPNN.com

jabar.jpnn.com, DEPOK - Kepala SMP Negeri 8 Depok, Tatang Hadi Sunoto tidak membenarkan adanya kabar soal aksi perundungan terhadap siswa kelas IX berinisial R (15 tahun) yang merupakan anak berkebutuhan khusus (ABK).

Dirinya juga mengaku sudah memintai keterangan terhadap tujuh siswa yang diduga melakukan perundungan tersebut.

“Tidak terjadi seperti itu (perundungan),” ucapnya.

“Saya sebagai kepala sekolah sudah wawancara ke anak-anak yang ada di sekitarnya, termasuk para guru,” lanjutnya.

Tatang juga membantah bahwa R ditendang hingga dilempari batu oleh siswa lainnya.

“Enggak ada. Jangankan batu, kerikil aja enggak ada di lapangan, bisa dilihat saja,” terangnya.

Dirinya berharap, R dapat segera kembali bersekolah dan permasalahan ini bisa terselesaikan dengan baik.

“Semoga bisa bersekolah dengan kami, bebas dari rasa yang enggak enak terhadap sekolah, dalam arti ya bersama teman-teman lagi bisa belajar bersama sampai sukses, lulus," tuturnya.

Kepala SMPN 8 Depok mengaku tidak ada perundungan terhadap R yang merupakan siswa berkebutuhan khusus
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News