Dukung Program Ramah Lingkungan, Midea Luncurkan Produk Terbaru Lebih Hemat Energi
Selain itu, AC ini juga didesain untuk tahan lama dengan lapisan HyperGrapfins dan U Bend Coating. HyperGrapfins merupakan lapisan atom karbon yang 12,5 kali lebih tahan terhadap korosi, sehingga kondensor pada unit luar bisa bertahan hingga 20 tahun.
"Lapisan anti karat ini memang kita yang pertama yang ada di Indonesia. Ini terbukti lebih kuat dari produk yang ada sebelumnya di pasaran," ujarnya.
Sementara itu, U Bend Coating melapisi dua ujung evaporator dengan polimer ramah lingkungan, melindungi pipa tembaga dari polusi udara yang bisa menyebabkan korosi.
“Kami memberikan garansi 5 tahun untuk suku cadang dan 10 tahun untuk kompresor AC Inverter Midea,” katanya.
Dia mengaku optimistis dengan inovasi teknologi pada produk tersebut bisa mencapai target penjualan hingga 10.000 unit AC Inverter pada akhir 2024.
Optimisme ini didorong oleh rencana pembukaan pabrik AC Midea di Kawasan Industri Jababeka, Cikarang, Bekasi, yang dijadwalkan mulai beroperasi akhir tahun ini.
Meskipun demikian, ia mengakui jika kontribusi penjualan di Jawa Barat secara nasional masih belum maksimal. Oleh karena itu, melalui berbagai promosi agar penjualan di Jawa Barat jauh lebih maksimal dibandingkan dengan tahun lalu.
Jika melihat total penjualan di AC Midea Indonesia dibandingkan tahun lalu meningkat 80 persen penjualannya.
Midea Electronics Indonesia menerapkan teknologi terbaru dengan meluncurkan AC Split Inverter Series.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News