Upaya Agresif Meningkatkan Kinerja Bisnis dan Peluang untuk BIJB
"Kami sudah bertemu dengan Kementerian Ketenagakerjaan dan BP2MI, membahas kerjasama embarkasai atau debarkasi pekerja migran Indonesia asal Jabar, potensinya 98,430 orang per tahun bisa terbang melalui BIJB," lanjutkan.
Di sisi lain, BIJB pun terbuka untuk berkolaborasi dengan pihak lain. Salah satu yang sudah dilakukan adalah menggelar pameran bertajuk Jabar Motekar melalui programGerakan Nasional Bangga Buatan Indonesia (BBI) dan Bangga Berwisata di Indonesia (BBWI).
Acara tersebut berlangsung sejak Selasa, 25 Juni hingga 22 Juli. Beragam produk lokal hasil UMKM dan informasi pilihan destinasi wisata bisa ditemui disana.
"Kami sangat terbuka untuk yang ingin menyelenggarakan acara, terutama yang bisa berdampak pada perekonomian masyarakat," tandasnya. (mcr27/jpnn)
Pemprov Jabar dan direksi Bandara Kertajati agresif mengambil langkah strategis meningkatkan kinerja bisnis.
Redaktur : Ridwan Abdul Malik
Reporter : Nur Fidhiah Sabrina
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News