338 Kecelakaan Lalu Lintas Terjadi di Kota Depok Sepanjang Tahun Ini, 8 Warga Meninggal Dunia
jabar.jpnn.com, DEPOK - Kapolres Metro Depok, Kombes Pol Arya Perdana beberkan jumlah kecelakaan lalu lintas di Kota Depok selama enam bulan terakhir.
Dirinya menuturkan berdasarkan data yang ada, terdapat 338 kasus kecelakaan lalu lintas di Kota Depok.
“Menyoroti permasalahan kecelakaan lalu lintas di wilayah hukum Polda Metro Jaya, berdasarkan periode Januari hingga Mei 2024, bahwa telah terjadi 4.914 kasus dan 278 orang meninggal dunia," ucapnya, Senin (15/7).
Sementara, untuk di Kota Depok periode Januari hingga Juni 2024, dari 338 kasus kecelakaan, 68 orang alami luka berat, dan 279 mengalami luka ringan.
“Menyebabkan 8 orang meninggal dunia. Sehingga, mencakup kerugian materi,” terangnya.
"Walau terbilang kecil di antara wilayah lain, kita harus berpikir bahwa satu nyawa itu begitu berharga. Kalau ada warga Depok sampai cacat seumur hidup apalagi pada masa usia produktif, maka akan berpengaruh pada kemajuan peradaban Kota Depok yang kita cintai,” lanjutnya.
Baca Juga:
Sehingga, melalui Operasi Patuh Jaya 2024 dirinya berharap dapat mengidentifikasi faktor-faktor kecelakaan lalu lintas, dan masyarakat bisa tertib berlalu lintas.
“Tentu harapan kami masyarakat tertib dalam berlalu lintas, dan sadar bahwa keselamatan itu penting,” pungkasnya. (mcr19/jpnn)
Kapolres Metro Depok, Kombes Pol Arya Perdana sebut sejak Januari hingga Juni 2024, ada 338 kasus kecelakaan di Kota Depok, 8 orang meninggal dunia
Redaktur : Yogi Faisal
Reporter : Lutviatul Fauziah
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News