83 Petugas Dikerahkan Pemkab Purwakarta Demi Mengawasi Kesehatan Hewan dan Daging Kurban

jabar.jpnn.com, PURWAKARTA - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Purwakarta menyebar 83 petugas pemeriksa hewan kurban guna memeriksa kesehatan hewan menjelang Hari Raya Iduladha.
"Sebanyak 83 petugas pemeriksa hewan kurban ini disebar di 17 kecamatan sekitar Purwakarta," kata Kepala Dinas Perikanan dan Peternakan Kabupaten Purwakarta, Siti lda Hamidah.
Pihaknya menyebar petugas untuk memastikan hewan kurban yang akan disembelih pada Hari Raya Iduladha 1445 Hijriah/2024 itu kondisinya sehat dan layak sebagai hewan kurban.
Dalam melakukan pemeriksaan hewan kurban itu, lanjutnya, petugas berkolaborasi dengan 50 anggota Dewan Kemakmuran Masjid (DKM) di wilayah Purwakarta.
Sebab hewan yang disembelih pada Hari Raya Iduladha syaratnya tidak hanya sehat, tetapi juga harus memenuhi ketentuan syariat Islam.
Ida menyebutkan tim pemeriksa hewan kurban itu tidak hanya bertugas sebelum Hari Raya Iduladha, tetapi juga bertugas melakukan pemeriksaan setelah pemotongan.
Baca Juga:
"Jadi, masa tugas tim pemeriksa hewan kurban ini adalah sebelum hingga setelah pemotongan," katanya.
Sementara itu Pelaksana Harian (Plh) Sekda Purwakarta, Agung Darwis Suriatmadja mengatakan bahwa pada 17 Juni 2024, umat muslim akan melaksanakan Hari Raya Iduladha yang identik dengan penyembelihan hewan kurban.
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Purwakarta menyebar 83 petugas pemeriksa hewan kurban guna memeriksa kesehatan hewan menjelang Hari Raya Iduladha.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News