H-4 Lebaran 2024: 75 Ribu Kendaraan Sudah Melintas Jalur Selatan Nagreg, Didominasi Kendaraan Roda Dua

Minggu, 07 April 2024 – 09:15 WIB
H-4 Lebaran 2024: 75 Ribu Kendaraan Sudah Melintas Jalur Selatan Nagreg, Didominasi Kendaraan Roda Dua - JPNN.com Jabar
Pengendara motor dan mobil melintas di jalur Cikaledong-Nagreg, Kabupaten Bandung pada H-4 Idulfitri 1445 Hijriah atau Sabtu (5/4) malam. Foto: Nur Fidhiah Shabrina/jpnn.com

jabar.jpnn.com, BANDUNG - Sebanyak 75.142 kendaraan sudah melintas di jalur selatan Cikaledong-Nagreg, Kabupaten Bandung di H-4 Lebaran 2024 atau Sabtu (6/4). 

Berdasarkan data yang diterima jpnn dari Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Bandung, sampai dengan pukul 20.00 WIB total kendaraan yang melintas di ruas Nagreg menuju Tasikmalaya dan Garut naik signifikan. 

"Arus lalu lintas hari ini yang mengarah ke arah Garut dan Tasikmalaya sudah cukup signifikan mengalami peningkatan. Biasanya rata-rata lalu lintas di Nagreg itu 1.500-2.000 kendaraan dan di H-5 itu 3.000, sekarang rata-rata setelah maghrib ini sudah mencapai 5.000 kendaraan per jamnya," kata Koordinator Data dan Kehumasan Dishub Kabupaten Bandung Ruddy Heryadi saat dihubungi, Sabtu (6/4) malam. 

Ruddy memprediksi, apabila jumlah kendaraan yang melintas di ruas Nagreg ini stabil, maka volume kendaraan akan terus meningkat sampai dengan tengah malam nanti. 

Diperkirakan akan ada 90 ribu kendaraan yang akan melewati jalur Cikaledong-Nagreg hingga pukul 00.00 WIB. 

"Data sampai jam 8 malam saja sudah 70 ribu lebih kendaraan, kalau rata-rata 5.000 (kendaraan) saja sampai jam 12 malam bisa mencapai 95 ribuan. Tapi kemungkinan jam 11.00 malam agak ada penurunan, kami prediksi di 90 ribu," terangnya. 

Sementara itu, Ruddy menyebut bila kendaraan roda dua mendominasi jalur selatan. Rata-rata pengendara motor ini banyak menuju kampung halamannya ke arah timur seperi Tasikmalaya, Garut, hingga Ciamis. 

"Dominasi kendaraan masih roda dua di persentase sudah meningkat, biasa di angka 56-57 persen, sekarang sudah di angka 59 persen," ungkapnya. 

Sebanyak 75.142 kendaraan sudah melintas di jalur selatan Cikaledong-Nagreg, Kabupaten Bandung di H-4 Lebaran 2024 atau Sabtu (6/4). 
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News