Simak, Ada Kabar Baik Dari Pak Asep Untuk Warga Jakarta Soal Ganjil Genap

Jumat, 18 Maret 2022 – 18:00 WIB
Simak, Ada Kabar Baik Dari Pak Asep Untuk Warga Jakarta Soal Ganjil Genap - JPNN.com Jabar
Pemkot Bandung sudah mencabut kebijakan ganjil genap bagi kendaraan dari luar kota. Teruntuk warga Jakarta silahkan jika ingin liburan ke Bandung. Ilustrasi Foto: Lutviatul Fauziah/JPNN.com.

jabar.jpnn.com, BANDUNG - Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung resmi mencabut kebijakan ganjil genap pada kendaraan yang masuk ke wilayahnya. Pencabutan ganjil genap ini dilakukan sejak hari ini.

“Sudah ditutup. Enggak ada lagi ganjil genap,” kata Kabid Pengendalian dan Ketertiban Transportasi (PDKT) Dinas Perhubungan Kota Bandung Asep Kuswara, Jumat (18/3).

Asep menambahkan, dicabutnya kebijakan ganjil genap ini berdasarkan hasil rapat yang dilakukan Pemkot Bandung dan instansi terkait.

Dengan adanya pencabutan ganjil genap ini, masyarakat dari luar kota Bandung bisa bebas masuk ke Bandung tanpa pengecekan. Ada pun pengecekan pelat nomor kendaraan dilakukan di lima gerbang tol yaitu GT Pasteur, GT Pasirkoja, GT Kopo, GT Moch Toha, dan GT Buah Batu.

“Jadi normal lagi saja,” ucapnya.

Selain pencabutan ganjil genap, Dishub Bandung juga tidak lagi melakukan penutupan jalan di tigas ruas jalan di Bandung. Ke tiga ruas jalan tersebut adalah Jalan Lengkong Kecil, Jalan Dipatikur, dan Jalan Lembong – Asia Afrika.

“Iya, sama enggak ada penutupan,” ujarnya. (mcr27/jpnn)

Pemkot Bandung sudah mencabut kebijakan ganjil genap bagi kendaraan dari luar kota. Teruntuk warga Jakarta silahkan jika ingin liburan ke Bandung.

Redaktur : Ridwan Abdul Malik
Reporter : Nur Fidhiah Sabrina

Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News