Kapolri Buka Rakernis Korps Brimob Polri Tahun 2024
jabar.jpnn.com, DEPOK - Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo membuka langsung Rapat Kerja Teknis (Rakernis) Korps Brimob Polri Tahun 2024 di Gedung Satya Haprabu Mako Brimob Kelapa Dua, Kecamatan Cimanggis, Kota Depok.
Acara tersebut, mengusung tema ‘Korbrimob Polri yang Presisi Siap Mengamankan Proses Demokrasi Guna Mewujudkan Kamdagri Kondusif.’
Sebagai tindak lanjut dari kebijakan Kapolri dalam Rapim Polri Tahun 2024, yang telah dilaksanakan sebelumnya mengenai pengamanan mudik hingga Pilkada serentak 2024.
Korps Brimob Polri, juga dituntut mampu menjaga semangat dan pengabdian dalam mewujudkan Beyond Trust Presisi TW I-2024.
Hal tersebut, untuk memperkuat nilai-nilai Polri yang presisi, tegas, humanis, dan merakyat, untuk mewujudkan visi Indonesia emas 2045.
Hadir mendampingi Kapolri para pejabat utama Mabes Polri diantaranya, As Ops Kapolri, Asrena Kapolri, As SDM Kapolri, Kadiv Humas, Kadiv Propam, Kadiv Tik dan Kapusdokkes.
Adapun Rakernis diikut sertai oleh para Pati Korbrimob Polri, Komandan Satuan jajaran Korbrimob Polri dan Komadan Satuan Brimob Polda seluruh Indonesia.
Melalui Kadivhumas Polri Irjen Pol. Sandi Nugroho, Kapolri menyampaikan ucapan terima kasih atas kinerja Brimob dalam menjaga keamanan selama Pemilu 2024.
Kapolri membuka Rakernis Korps Brimob Polri Tahun 2024, di Gedung Satya Haprabu Mako Brimob Kelapa Dua, Kecamatan Cimanggis, Kota Depok.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News