Strategi 4K Digunakan TPID Kota Depok untuk Kendalikan Inflasi
jabar.jpnn.com, DEPOK - Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Depok, Supian Suri sebut Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) Kota Depok akan terus memaksimalkan strategi 4K dalam pengendalian inflasi daerah.
Supian menjelaskan, strategi 4K dalam pengendalian inflasi daerah meliputi keterjangkauan harga, menjaga ketersediaan pasokan, menjamin kelancaran distribusi, dan meningkatkan komunikasi yang efektif.
"TPID punya tanggungjawab bagaimana 4K ini berjalan dengan baik,” ucap Supian dikutip Sabtu (25/2).
Dia mengaku, telah mendiskusikan dengan pemerintah provinsi dan pusat terkait pengendalian inflasi ini.
“Kami coba diskusikan dengan pemerintah pusat dan provinsi serta perangkat daerah, kami tidak bisa berdiri sendiri butuh dukungan semua pihak," tuturnya.
Selain 4K, Supian Suri juga menjelaskan bahwa TPID Kota Depok juga harus menyiapkan program lain untuk mendukung upaya pengendalian inflasi dari hulu.
Baca Juga:
Seperti penguatan Wirausaha Baru (WUB), operasi pasar murah dan lainnya.
“Jadi ini juga harus diperhatikan, karena konsen kita bagaimana program kegiatan untuk pengendalian inflasi di 2025,” tandasnya. (mcr19/jpnn)
TPID Kota Kota Depok maksimalkan strategi 4K dalam pengendalian inflasi daerah
Redaktur : Ridwan Abdul Malik
Reporter : Lutviatul Fauziah
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News