Kecelakaan Beruntun 5 Mobil di Bogor, 4 Orang Luka Berat
jabar.jpnn.com, BOGOR - Kecelakaan beruntun yang melibatkan lima unit mobil dan empat sepeda motor terjadi di kawasan puncak, Cisarua, Bogor pada Selasa (23/1) siang.
Dilaporkan, empat orang mengalami luka berat dan 10 korban luka ringan.
Kasubdit Gakkum Ditlantas Polda Jabar AKBP Wira Sutriatna membenarkan telah terjadi peristiwa tabrakan beruntun tersebut. Tabrakan beruntun itu melibatkan lima unit mobil dan empat unit sepeda motor.
“Iya, untuk sementara kronologis belum didapatkan karena kejadian baru, sementara kendaraan yang terlibat lima unit kendaraan roda empat dan empat unit kendaraan roda dua,” katanya.
Ia menuturkan, pihaknya menerima informasi bahwa terdapat korban yang mengalami luka berat sebanyak empat orang, sedangkan 10 orang mengalami luka ringan.
“Korban terima informasi di lapangan empat luka berat dan 10 luka ringan. Tidak ada yang meninggal,” ujarnya.
Baca Juga:
Pascakejadian, petugas saat ini tengah melakukan penanganan dan evakuasi di lokasi kejadian. Petugas diketahui tidak menutup akses jalan di tempat kejadian perkara (TKP).
“Arus lalu lintas normal dilakukan pengaturan tidak ada penutupan,” ucap dia. (mcr27/jpnn)
Kecelakaan beruntun yang melibatkan lima unit mobil dan empat sepeda motor terjadi di kawasan puncak, Cisarua, Bogor pada Selasa (23/1) siang.
Redaktur : Ridwan Abdul Malik
Reporter : Nur Fidhiah Sabrina
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News