Kebakaran di TPS Liar Limo Depok, Warga: Sudah Beberapa Kali Disegel Masih Nekat Beroperasi
![Kebakaran di TPS Liar Limo Depok, Warga: Sudah Beberapa Kali Disegel Masih Nekat Beroperasi - JPNN.com Jabar](https://cloud.jpnn.com/photo/jatim/news/normal/2023/10/27/potret-kepulan-asap-di-tps-liar-yang-berlokasi-di-kelurahan-brcn.jpg)
jabar.jpnn.com, DEPOK - Warga yang tinggal di kawasan Tempat Pembuangan Sampah (TPS) liar di Kelurahan Limo, Kecamatan Limo, Kota Depok, mulai mengalami gangguan pernapasan pascaterbakarnya lokasi tersebut beberapa waktu lalu.
Pantauan JPNN di lapangan, hingga hari ini asap masih mengepul di lokasi kejadian, padahal kebakaran terjadi pada Minggu (22/10) malam.
Warga sekitar, Fatma mengungkapkan kebakaran TPS di liar tersebut sedari dahulu memang kerap kali terjadi, sehingga ini bukanlah kebakaran pertama yang terjadi di sana.
“Kebakarannya sudah terjadi empat sampai lima kali, cuma kali ini yang paling besar,” ucapnya, Jumat (27/10).
Selain itu, dirinya mengungkapkan bahwa TPS liar tersebut sebenarnya sudah beberapa kali ditutup, tetapi nyatanya hingga kini masih terus beroperasi.
“Sudah beberapa kali disegel, tetapi sampai sekarang masih beroperasi,” tuturnya.
Baca Juga:
Pihaknya meminta agar TPS liar tersebut bisa ditutup secara permanen.
“Kami maunya ditutup permanen, karena ini meresahkan warga. Bikin udara buruk, sesak napas, batuk, banyak penyakit,” pungkasnya. (mcr19/jpnn)
Warga sebut TPS liar di Limo Depok yang kebakaran telah disegel berkali-kali tetapi masih tetap nekat beroperasi.
Redaktur : Yogi Faisal
Reporter : Lutviatul Fauziah
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News