Menuju Green Hospital, RSUD ASA Terapkan Inovasi Pengelolaan Limbah

Minggu, 24 September 2023 – 20:00 WIB
Menuju Green Hospital, RSUD ASA Terapkan Inovasi Pengelolaan Limbah - JPNN.com Jabar
Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Anugerah Sehat Afiat (ASA) atau RSUD Timur, yang berlokasi di Jalan Raya Tapos, Kelurahan Cimpaeun, Kecamatan Tapos, Kota Depok. Foto: Lutviatul Fauziah/JPNN.com.

jabar.jpnn.com, DEPOK - Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Anugerah Sehat Afiat (ASA) berinovasi dalam penanganan limbah untuk mewujudkan rumah sakit (RS) yang ramah lingkungan menuju ‘Green Hospital.'

Kepala Bagian Sarana dan Prasarana RSUD ASA, Hendrik Alamsyah mengatakan dalam mewujudkan Green Hospital, pihaknya sudah menyusun langkah-langkah, baik jangka pendek, menengah dan panjang.

Untuk jangka pendek, telah dibentuk penguatan tim efektif, sekretariat dan lain sebagainya. Menurut Hendrik, jangka menengah akan ada evaluasi gerakan dan pembuatan kebijakan.

"Dalam penguatan budaya kerja dalam pengelolaan limbah, kami akan bikin peraturan yang mengikat semua pegawai untuk melakukan pengolahan limbah dan sampah, termasuk juga gerakan hemat air. Kemunginan berupa peraturan direktur," ucapnya, dikutip Minggu (24/9).

Dirinya menyebut gerakan yang sudah dimulai yaitu Gerakan Pemilahan Limbah dan Angkat Sampah atau Gemilang Sarasa di RSUD ASA.

Gerakan dan peraturan tersebut dibuat para pegawai dengan mandiri akan melakukan pemilahan sampah.

"Tidak hanya para pegawai, para pengunjung rumah sakit juga akan diedukasi untuk melakukan hal serupa. Nanti, kami akan tambah titik-titik tempat sampah," terangnya.

Selain membuat gerakan dan kebijakan di dalam RS, pihaknya juga akan berkolaborasi dan memberdayaakan masyarakat di lingkungan sekitar RSUD ASA untuk melakukan pengolahan dan pemilahan sampah.

RSUD ASA terapkan inovasi pengolahan limbah rumah sakit untuk mewujudkan Green Hospital. Begini gambaran bocoran konsepnya.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News