220.574 Warga Kabupaten Bogor Terdampak Kekeringan
"Kalau sudah darurat, mobil semprot damkar (pemadam kebakaran) bisa dipakai suplai air juga ke seluruh pelosok," ujarnya.
Pemkab Bogor juga membuka layanan pengaduan terkait bencana kekeringan yang terpusat di BPBD.
"Ini penting kami untuk mengevaluasi, BMKG memprediksi ini (kekeringan) sampai di bulan Oktober, ini kekuatan kita untuk melayani masyarakat harus siap," ujar Iwan.
Selain melakukan penanganan jangka pendek, Pemkab Bogor juga berencana membuat toren-toren air di beberapa wilayah rawan kekeringan sebagai upaya penanganan jangka panjang.
Kemudian menjadwalkan pembangunan 17 sumur bor di beberapa kecamatan dalam waktu dekat.
Program pembuatan sumur bor bersumber dari APBD 2023 Kabupaten Bogor yang akan dilaksanakan di 13 titik, sedangkan masih ada empat titik lainnya bersumber dari dana alokasi khusus (DAK). (antara/jpnn)
Pemkab Bogor melalui BPBD menyatakan ada 220.574 jiwa di daerah tersebut yang terdampak kekeringan sejak 2 Mei hingga 5 September 2023.
Redaktur & Reporter : Yogi Faisal
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News