Sudah Tiga Hari BOR Pasien Covid-19 di RSUD Depok Mengalami Penurunan
jabar.jpnn.com, DEPOK - Direktur Utama Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kota Depok Devi Mayori menyebut, sejak tiga hari terakhir jumlah pasien Covid-19 yang dirawat mengalami penurunan.
Dengan penurunan jumlah pasien Covid-19 itu, membuat Bed Occupancy Rate (BOR) atau tingkat keterisian tempat tidur juga melangalami penurunan.
Devi menyebut, saat ini dari 110 bed isolasi yang tersedia hanya ada 49 pasien. Artinya, BOR saat ini sekitar 44,5 persen dari pekan sebelumnya mencapai lebih dari 50 persen.
“Sedangkan untuk bed ICU BOR-nya 100 persen, karena hanya tersedia tiga beda dan semuanya terisi,” ucapnya, saat dihubungi, pada Selasa (22/2).
Ia berharap, penurunan jumlah pasien di RSUD ini diiringi dengan penurunan jumlah kasus harian dan mingguan Covid-19 di Kota Depok.
Devi bercerita, pada pekan lalu sekitar 30 tenaga kesehatan (Nakes) di RSUD Depok yang terpapar Covid-19, yang terdiri dari dokter, perawat hingga petugas laboratorium.
Baca Juga:
“Tetapi itu data pekan lalu, kalau pekan ini saya belum lihat data lagi karena beberapa nakes sudah ada yang sembuh dan ada yang baru terpapar,” tandasnya. (mcr19/jpnn)
Bed Occupancy Rate (BOR) atau tingkat keterisian tempat tidur pasien Covid-19 di RSUD Depok mulai turun. Dari sebelumnya hampir 60 persen menjadi 44,5 persen.
Redaktur : Yogi Faisal
Reporter : Lutviatul Fauziah
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News