Mampir ke Galeri Nyoman Nuarta di Bandung, Presiden Jokowi Cek Progres Pembangunan IKN

Rabu, 12 Juli 2023 – 18:15 WIB
Mampir ke Galeri Nyoman Nuarta di Bandung, Presiden Jokowi Cek Progres Pembangunan IKN - JPNN.com Jabar
Presiden Joko Widodo saat meninjau Stadion Si Jalak Harupat (SIJH) di Kabupaten Bandung, Rabu (12/7). Foto: Nur Fidhiah Shabrina/jpnn.com

jabar.jpnn.com, BANDUNG - Presiden Joko Widodo menyambangi Galeri Nuart milik seniman Nyoman Nuarta di Kota Bandung.

Kedatangan Jokowi untuk mengecek pembangunan Istana Kepresidenan di Ibu Kota Nusantara (IKN) tepat waktu.

“Saya datang ke pabriknya, Nyoman Nuarta untuk memastikan bahwa pembangunan IKN, utamanya Istana Kepresidenan itu berjalan sesuai dengan waktu, sehingga saya cek di sini semuanya,” kata Jokowi di Galeri Nuart, Jalan Setraduta, Kabupaten Bandung Barat, Rabu (12/7).

Dalam waktu dekat, Jokowi menyebutkan akan kembali mengunjungi IKN di Kabupaten Penajam Pasir Utara, Kalimantan Timur, untuk melihat proses pembangunan kota di sana.

Menurutnya, seluruh material pembuatan Istana Kepresidenan sudah sesuai dengan yang ada di lapangan.

“Insya Allah berjalan dengan baik sesuai dengan waktu yang sudah kami Targetkan dan saya juga melihat langsung lapangannya baik, pengelasan untuk kuningan, pewarnaan, dan lain-lain, supaya nanti bisa sesuai dengan lapangan ya,” ujarnya.

Kata Jokowi, sejumlah menteri dan Kepala IKN Bambang Susantono juga getol melaporkan perkembangan pembangunan IKN.

“Ya, mungkin sebelum Oktober. Tetapi menteri kan setiap hari ke sana, Kepala IKN juga ke sana yang selalu melaporkan ke saya,” jelasnya. (mcr27/jpnn)

Presiden Jokowi menyambangi Galeri Nuarta di Kota Bandung dan mengecek proses pembangunan Istana Kepresidenan untuk di IKN.

Redaktur : Ridwan Abdul Malik
Reporter : Nur Fidhiah Sabrina

Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News