Arus Balik 2023, 70 Persen Warga Bandung Belum Kembali Dari Kampung Halaman

Kamis, 27 April 2023 – 16:40 WIB
Arus Balik 2023, 70 Persen Warga Bandung Belum Kembali Dari Kampung Halaman - JPNN.com Jabar
Dinia Mediani (20), pendatang asal Kabupaten Indramayu setelah melakukan pendataan oleh petugas Disdukcapil di Terminal Cicaheum, Kota Bandung, Kamis (27/4). Foto: Nur Fidhiah Shabrina/JPNN.com

Maka dari itu, Ia memperkirakan puncak arus balik bakal akan kembali terjadi pada Sabtu dan Minggu (29-30/4) ini, sebab waktu libur anak sekolah yang sudah selesai.

“Saya hanya menduga saja, mungkin hari Sabtu atau Minggu lah itu akan terjadi puncak arus mudik ke Kota Bandung, karena ini sejalan dengan apa yang disampaikan oleh Bapak Presiden (Joko Widodo) bahwa ada imbauan delay untuk pulang, supaya tidak bertumpuk di tanggal 24, 25, dan seterusnya,” ungkapnya.

Sementara itu, salah seorang pendatang yakni Dinia Mediani (20) menuturkan, Ia diarahkan petugas untuk melapor dan mencatatkan kedatangannya kepada Disdukcapil.

Dinia yang baru datang dari Indramayu itu turun di Terminal Cicaheum dan langsung mendatangi posko Disdukcapil.

Di sana, Ia diminta mengunduh aplikasi Disdukcapil Bandung dan mengisi data diri.

“Iya karena bukan orang Bandung jadi harus didata dulu,” ucapnya.

Katanya, kedatangan Dinia ke Bandung adalah untuk berkuliah dan ini menjadi pengalaman pertamanya didata oleh petugas Disdukcapil.

“Aktivitasnya kuliah, ini pertama kali dan langsung diarahkan suruh isi data,” ucapnya. (mcr27/jpnn)

Disdukcapil Kota Bandung mencatat jumlah pemudik yang kembali ke kota asalnya baru sekitar 7.000 orang. Masih ada 70 persen penduduk yang belum kembali.

Redaktur : Ridwan Abdul Malik
Reporter : Nur Fidhiah Sabrina

Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News