Bebas dari Lapas Sukamiskin, Anas Urbaningrum Bakal Buka Puasa dan Tarawih Bersama Loyalisnya

Kamis, 06 April 2023 – 20:55 WIB
Bebas dari Lapas Sukamiskin, Anas Urbaningrum Bakal Buka Puasa dan Tarawih Bersama Loyalisnya - JPNN.com Jabar
Koordinator Nasional Sahabat Anas Urbaningrum, Muhammad Rahmad selepas menemui Anas di Lapas Kelas I Sukamiskin, Kota Bandung, Kamis (6/4). Foto: sources for jpnn

“Termasuk, karena tahun ini sudah masuk tahun politik, saya yakin dan percaya mas Anas tidak mungkin terlalu dalam masuk soal politik, tetapi mugkin mas Anas akan menyampaikan pesan khusus kepada para pendukungnya untuk bekal 2024,” sambungnya.

Setelah itu, rombongan akan bergerak menuju rumah orang tua Anas Urbaningrum di Blitar, Jawa Timur.

“Lalu kami akan bergerak ke Blitar ke kampung mas Anas mengunjungi ibunya mas Anas untuk sungkem,” tuturnya.

Koruptor mega proyek Hambalang itu direncanakan bebas pada Selasa (11/4) setelah mendapat Cuti Menjelang Bebas (CMB).

Kalapas Sukamiskin Kunrat Kasmiri mengatakan, saat ini pihaknya masih menyiapkan berkas dan dokumen yang diperlukan menjelang status CMB diberikan kepada Anas Urbaningrum.

“Jadwal pak AU (Anas Urbaningrum) keluar lapas itu tanggal 11 nanti. Kami menyiapkan terkait berkas dan dokumen kan harus selesai. Kami cek supaya jangan sampai ada yang salah atau kurang,” ujarnya.

“Nanti pak AU pagi-pagi ke Bapas dulu, lapor. Setelah itu kembali ke lapas. Beliau minta pembebasannya setelah bada Ashar,” sambungnya.

Sebelumnya, Anas Urbaingrum dinyatakan terbukti melakukan tindak pidana korupsi dan pencucian uang terkait proyek Hambalang dan APBN lainnya.

Terpidana mega proyek Hambalang Anas Urbaningrum bakal menggelar buka puasa dan salat tarawih bersama dengan para pendukungnya setelah bebas.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News